Rujak Singapore
Rojak singapore ini hampir sama dengan rujak di Indonesia ya guys. yang membuatnya berbeda adalah saosnya yang di fermentasi terdiri dari bahan gula, jeruk nipis, sambal dan di campur dengan sayur-sayuran, buah-buahan, cakwe, tahu. untuk rasanya sangat segar pedas manis, asin, dan yang paling enak adalah beberapa irisan buahnya yang membuat 1 porsi rojak ini sangat segar buah yang ada di satu porsi rojak singapore ini ada nanas, mangga, jambu, dan dijamin guys 1 porsi rojak ini sangat sempurna jika dimakan saat siang hari.
Bahan-bahan
- 3-4 sendok makan bumbu petis
- 2 sendok kacang tanah cincang yang sudah digoreng
- 2 sendok cincangan kecombrang
- sesuai selera cabai kepedasan
- 1 buah jeruk nipis
- 5 buah tahu matang goreng, dipotong kotak kecil
- 3 buah cakwe, dipotong-potong
- 1/4 buah timun, potong-potong
- 2 genggam tauge yang sudah direbus
- 1/4 ikat kangkung yang sudah direbus 3 menit
- sesuai selera sotong (bisa beli di supermarket)
- sesuai selera buah-buahan yaitu bengkoang, dan nanas (bisa tambah mangga juga)
Langkah
- Dalam sebuah mangkuk besar, taruh bumbu petis, lalu tambahkan bahan cabai, cincangan kecombrang dan kacang. Tambahkan sedikit garam.
- Masukan bahan sayur dan buah seperti kangkung, tauge, timun, bengkoang, dan nanas
- Tambahkan tahu dan cakwe berikut sotong, yang telah dipotong-potong
- Aduk rata semua bahan, lalu tambahkan perasan jeruk nipis.
- Terakhir tambahkan lagi taburan kacang cincang agar makin gurih.
- Siap dihidangkan
Komentar
Posting Komentar